You are currently viewing Meningkatkan Motivasi, Semangat dan Jiwa Kepemimpinan Melalui Capacity Building dan Kapasitas Kepemimpinan 2023

Meningkatkan Motivasi, Semangat dan Jiwa Kepemimpinan Melalui Capacity Building dan Kapasitas Kepemimpinan 2023

Traditional Complementary and Integrative Medicine (TCIM) mengadakan capacity building. Capacity Building ini berupa kegiatan diskusi offline yang diikuti oleh seluruh Pengurus Study Club TCIM dan Himpunan mahasiswa serta study clubProgram Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) 2023. Kegiatan ini dilaksanakan secara offline di ruangan RUK 1.1 & 1.2 pada hari Sabtu, 29 Juli 2023, pukul 07.00-11.30 WIB. Capacity building tersebut menghadirkan narasumber luar biasa yaitu Bapak Muhammad Bagus Sudinadji, S.Psi, M.Psi. Tidak hanya beliau, kegiatan tersebut menghadirkan dua narasumber lain yaitu Bapak Purwo Setiyo Nugroho, S.K.M., M.Epid, beliau membawakan materi Evidence-based Leadership dan Ibu Anggi Putri Aria Gita, S.KM, M.KM, beliau menyampaikan materi seputar Leadership and System Thinking Skills