You are currently viewing AUDIT MUTU INTERNAL (AMI) PRODI KESMAS 2025

AUDIT MUTU INTERNAL (AMI) PRODI KESMAS 2025

  • Post author:
  • Post category:Berita

Surakarta, 12 Februari 2025 – Audit Mutu Internal (AMI) Program Studi Kesehatan Masyarakat FIK-UMS oleh telah sukses dilaksanakan pada Rabu, 12 Februari 2025.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan dalam menjamin mutu pendidikan. Dalam audit tahun ini, tim auditor internal yang pertama yaitu Ibu Dr. Eni Budiyati, S.T., M.Eng dan Bapak Suharyanto, S.Pd., M.Ed sebagai auditor kedua.

Audit Mutu Internal (AMI) merupakan proses evaluasi yang dilakukan secara sistematis dan independen untuk menilai kesesuaian serta efektivitas pelaksanaan standar akademik di Program Studi Kesehatan Masyarakat. Pelaksanaan audit ini mencakup aspek standar Pendidikan dan implementasi Outcome Based Education (OBE).

Dengan terlaksananya AMI 2025, diharapkan Program Studi Kesehatan Masyarakat semakin maju dan mampu mencetak tenaga kesehatan masyarakat yang unggul serta siap menghadapi tantangan di bidang kesehatan.