You are currently viewing Monitoring Pelaksanaan Kegiatan HMP dan Kelompok Studi Kesehatan Masyarakat

Monitoring Pelaksanaan Kegiatan HMP dan Kelompok Studi Kesehatan Masyarakat

Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) dan Kelompok Studi Kesehatan Masyarakat bersama dosen Program Studi Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK), Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) melakukan rapat monitoring kegiatan HMP dan kelompok studi pada hari Kamis, 10 Februari 2022. Rapat Monitoring kegiatan HMP dan kelompok studi dilaksanakan secara daring melalui platform zoom. Dalam rapat tersebut dibahas mengenai pelaksanaan dan hambatan dalam kegiatan HMP dan kelompok studi dalam satu semester yang telah dilalui sebagai pmbelajaran ke depan. Harapan dari diadakannya monitoring tersebut agar pelaksanaan kegiatan satu semester ke depan yang telah direncanakan sebelumnya dapat berjalan lebih baik lagi.